Televisi Tercanggih di Dunia

tv samsungDaftar Televisi Tercanggih di Dunia

Televisi adalah hal yang umum dijumpai hamper di setiap rumah dan beberapa sarana publik. Televisipun sekarang berkembang pesat dengan dilengkapi teknologi-teknologi canggih, sehingga Anda tidak hanya bisa menonton program tv lokal dan nasional, tapi juga bisa menonton siaran internasional dan bahkan streaming youtube dan browsing. Ini belum seberapa, bahakan televise paling canggih memiliki fitur-fitur yang akan membuat Anda terperangah.

 

  • Sony KD-84×9005

Sony memang tidak pernah meninggalkan posisinya sebagai salah satu produsen telivisi terbaik. Terbukti di setiap tahunnya, produsen asal Jepang ini selalu kembali dengan dobrakan teknologi pada teleivisinya. Salah satunya adalah Sony KD-84×9005. Dengan dimensi 84 inchi, televisi ini akan membuat Anda puas dan merasa seperti sedang menyaksikan program televisi secara langsung. Resolusinyapun tidak main-main. Sony memberikan resolusi Ultra HD atau yang setara dengan teknologi 4K. Tidak hanya itu, Anda bisa menikmati tayangan 3D lewat televise satu ini.

Bukan hanya cangging secara visual, Sony juga membenamkan teknologi sound system andalannya dalam televisi ini. Jika Anda menonton televisi ini, Anda akan merasakan pengalaman menonton sebuah bioskop pribadi dari rumah dengan teknologi S-Force Front Surround 3Dnya. Menonton film action dan drama akan tampak semakin nyata dan penuh emosi.

  • Samsung ES9000 LED TV

Jika Anda bertanya tentang televisi tercanggih di dunia, maka jawabannya pasti Samsung ES9000 LED TV ini. Dari segi tampilannya saja sudah sangat menunjukan bahwa televisi sangatlah canggih karenya nyaris tanpa bezel atau frame. Tidak hanya itu, Samsung juga memberikan teknologi seperti sound dan motion control sehingga Anda bisa mengatur volume, meindah channel hanya dengan berbicara atau melakukan gerakan kecil saja.

  • Panasonic TH-85vx200

Panasonic tidak mau ketinggalan dalam urusan pertelevisian. Hadirnya Panasonic TH-85VX200 ini membuktikan kualitas Panasonic yang selalu berkembang karena televisi ini dilengkapi dengan kecanggihan visual yang disebut sebagai Professional Quality Engine. Ditambah dengan resolusi full high definition, maka televisi satu ini memang layak disebut canggih.

Fitur pendukung lainnya juga sangan lengkap, misalnya DLNA, USB, dan HDMI input yang dapat berguna dalam mengerjakan tugas kantor, sekolah, maupun tugas sehari-hari. Dilengkapi juga dengan fitur penyimpanan SD Card sehingga Anda dapat menyimpan data dari televisi tersebut.

Tema besar dari televisi Panasonic ini adalah futuristic sehingga memang dirancang seakan dating dari masa depan. Dan tentu saja, ada rupa ada harga, televisi ini dibandrol dengan harga kurang lebih 630 juta rupiah.

Anda pasti tidak heran lagi jika julukan televisi tercanggih di dunia disematkan pada televisi-televisi di atas. Tidak hanya digunakan untuk menonton program-program televisi saja, namun juga menghadirkan hiburan yang lebih beragam serta dapat digunakan dalam menunjang pekerjaan layaknya sebuat monitor computer raksasa.

 

Tinggalkan komentar